Salah satu proyek yang selesai di tahun 2011 ini adalah puzzle house yang terletak di Jakarta Barat, tepatnya di kawasan perumahan greenville. Karena desainnya yang unik, karya dari arsitek muda Yu Sing ini diliput oleh Griya Unik dari TransTV yang sudah tayang pada bulan September 2011 kemarin. Umumnya yang ikut dalam syuting biasanya adalah pemilik rumah dan sang arsitek, namun karena Yu Sing berhalangan hadir akhirnya didaulatlah saya mewakili Yu Sing. Dan hasilnya seperti yang saya perkirakan, demam panggung, hehehe maklum saja memang tidak berbakat jadi selebriti.
Tapi lumayanlah saya bisa nampang di televisi walaupun durasinya hanya beberapa detik saja, dan ada beberapa rekan dan kolega yang menepon saya saat acaranya sedang tayang. Hanya saja saya tidak menyangka ternyata proses syuting itu sangat melelahkan. Untuk acara durasi setengah jam saja, proses syuting-nya berlangsung hampir satu harian dan rasanya lebih cape daripada bekerja, gak heran pendapatan artis tuh gede-gede yah kerjanya juga cape soalnya.
Berikut beberapa foto-foto selama proses syuting Puzzle House untuk Griya Unik TransTV.
Tapi lumayanlah saya bisa nampang di televisi walaupun durasinya hanya beberapa detik saja, dan ada beberapa rekan dan kolega yang menepon saya saat acaranya sedang tayang. Hanya saja saya tidak menyangka ternyata proses syuting itu sangat melelahkan. Untuk acara durasi setengah jam saja, proses syuting-nya berlangsung hampir satu harian dan rasanya lebih cape daripada bekerja, gak heran pendapatan artis tuh gede-gede yah kerjanya juga cape soalnya.
Berikut beberapa foto-foto selama proses syuting Puzzle House untuk Griya Unik TransTV.
No comments:
Post a Comment