Thursday, February 9, 2012

DESAIN RUMAH TIPE 100 TIDAK BERTINGKAT

Perspektif Rumah Tipe 100
Penampilan rumah tipe 100 ini memang seperti rumah bertingkat. Hal ini dikarenakan desain rumah ini menerapkan konsep lantai split. Dimana teras rumah dan ruang tamu ditempatkan di atas garasi yang berada pada elevasi 2,20 meter. Yang apabila dibandingkan dengan rumah bertingkat yang biasanya elevasi lantai 2 berada pada ketinggian antara 3,50 meter sampai dengan 4,00 meter. Jadi bisa dikatakan bahwa rumah ini adalah desain rumah satu setengah lantai.
Pada judul posting ini mengatakan bahwa "Desain Rumah Tipe 100 Tidak Bertingkat" bukanlah tidak beralasan. Karena
pada dasarnya ruangan-ruangan lainnya seperti ruang keluarga, ruang makan, kamar tidur utama dan kamar tidur serta toilet berada pada lantai dasar. Hanya aktivitas menerima tamu saja yang dilakukan pada lantai split tadi dan itupun hanya menaiki tangga dengan ketinggian 2,20 meter saja.
Dengan menerapkan konsep lantai split, rumah tipe 100 ini hanya membutuhkan lahan 144 m2 dengan ukuran 9 x 16 meter. Selain bisa mengakomodasi kebutuhan 3 buah kamar tidur, toilet, ruang makan, dapur dan ruang keluarga, bagi penghuni yang memiliki mobil lebih dari satu pun bisa merasa aman menempatkan kendaraannya karena sebab di depan garasi masih tersisa ruang carport yang dapat digunakan.
Rumah tipe 100 tidak bertingkat ini berada di Cluster Dhomeland Dirgantara, Pekanbaru - Riau. Bagi yang berminat bisa menebus rumah ini dengan Rp. 585 juta saja. Atau untuk sekedar mencari informasi lebih lanjut silakan kunjungi websitenya Rumah Di Pekanbaru

denah tipe 100

No comments:

Post a Comment